-->

Pemain ISL Sudah Bisa Bela Timnas Indonesia

6 comments
Zaenal "Abis" Abidin - Informasi pemain ISL (Indonesia Super Leage) diperbolehkan membela TIM Nasional sepak bola Indonesia
Pemain ISL Sudah Bisa Bela Timnas Indonesia - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menegaskan para pemain dari klub yang berkompetisi di Indonesia Super League (ISL) tak perlu khawatir jika ingin membela tim nasional. Penanggungjawab timnas, Benhard Limbong menuturkan, para pemain ISL itu tidak perlu menanyakan surat resmi dari FIFA untuk persoalan tersebut.

Hal ini diungkapkan Limbong ini mengacu kepada pernyataan Presiden AsosiasiPesepakbola Profesional Indonesia (APPI), Ponaryo Astaman yang enggan berandai-andai apakah pemain ISL akan membela timnas ke depan nanti. Pasalnya, hingga saat ini ia mengaku belum mendapatkan surat yang mengugurkan pelarangan bagi pemain ISL untuk bela timnas pertama dari FIFA.

Meski sempat dicabut setelah muncul dualisme kompetisi, larangan bagi para pemain ISL untuk membela timnas sebelumnya dikemukakan Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husin pada Desember lalu. Menurutnya, larangan tersebut merupakan aturan dari pasal 79 statuta FIFA yang menyebutkan organisasi sepak bola dapat dikenakan denda jika memainkan pemain yang berlaga di kompetisi tidak resmi ke dalam timnas.

Akan tetapi, menjelang deadline FIFA pertama pada Maret lalu, PSSI kemudian melakukan langkah-langkah untuk menerima kembali pemain-pemain ISL agar dapat membela timnas. Beberapa pemain ISL, seperti Titus Bonai, Patrich Wanggai, Oktovianus Maniani bahkan sudah membela timnas dalam laga turnamen ujicoba beberapa waktu lalu.

"Memang betul surat pertama dari FIFA mengenai persoalan pelarangan pemain ISL di timnas karena bukan bagian dari PSSI. Tetapi kan, setelah Kongres PSSI di Palangkaraya, kita sudah mengakui mereka. Jadi apa yang perlu ditakutkan lagi," ujar Limbong saat jumpa pers di Kantor PSSI, Jakarta, Selasa (29/5/2012).

Limbong menurutkan, hasil Kongres Tahunan PSSI yang berkaitan dengan pengakuan terhadap ISL telah dilaporkan dan mendapat persetujuan dari FIFA dan AFC. Karena itulah, menurut dia, FIFA dan AFC tidak perlu mengirim surat kedua untuk menggugurkan surat pertama yang dilayangkan kepada PSSI tersebut.

"Tetapi jika mereka kekeuh untuk melihat surat itu, pasti akan kita ajukan. Yang pasti kan, FIFA ini menggangap Indonesia negara kecil, kalau Brazil pasti pusing mereka. Tapi, jika maunya seperti ini, nanti kita usahakan," tegas Limbong. Repost by #zaeblog

Related Posts: Pemain ISL Sudah Bisa Bela Timnas Indonesia

6 comments: Pemain ISL Sudah Bisa Bela Timnas Indonesia

  • Kabar bagus nih gan... emang begitu pssi ga boleh egois..
    • Yupz gan, ini adalah kabar menggembirakan untuk para pemain ISL yang ingin membela TIMNAS Indonesia dan tentunya juga masyarakat Indonesia yang menginginkan TIMNASnya unggul dan kuat tentunya menang setiap pertandingan.
      • Harusny begitu dong kalau mau timnas nya menang.ini kan untuk indonesia bukan untuk ke egoisan (JAH)
        • Haha,, yupz gan, seharusnya begitu. Seandainya saya menjadi orang yang berkepentingan dan bersangkutan dengan permasalahan TIMNAS, saya akan biarkan pelatih dan dan pihak-pihak yang berkepentingan lainnya untuk bebas merekrut pemain yang pantas menjadi anggota Garuda Sepak Bola Indonesia tanpa melihat latar belakangnya. Mau ikut liga ISL kek, IPL ke, Tingkat RT ke, Tingkat kelurahan ke, apa kek, yang penting pantas dan memenuhi kriteria dan dapat mengukir sejarah sepak bola Indonesia yang tentunya dapat dibanggakan dan dikenang. hhehe,, #zaeblog
          • terimakasih banyak atas infonya sobat
            ditunggu kunjungan baliknya
            • Terima kasih kembali atas kunjungannya. Yupz, tunggu saja kedatangan saya di sana mas. :D